Cegah Covid-19, Protokol Kesehatan dilaksanakan pada UN SMK di SMK Negeri 1 Batam

Walaupun berita tentang Corona masih mendominasi di masyarakat, akan tetapi pelaksanaan Ujian Nasional SMK di SMK Negeri 1 Batam tetap berlangsung sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Ujian Nasional (UN) dijadwalkan berlangsung dari tanggal 16 – 19 Maret 2020. Kepala SMK Negeri 1 Batam, Ibu Lea Lindrawijaya Suroso menyampaikan agar para peserta melaksanakan protokol kesehatan di ruang ujian seperti membersihkan tangan dengan cairan pembersih tangan, menggunakan masker jika batuk/flu serta memberitahukan pengawas ruang jika kondisi badan tidak sehat dan tidak memaksakan diri untuk mengikuti ujian. Hal ini disampaikan oleh Ibu Kepala sekolah dalam amanatnya di depan peserta UN sesi pertama pada apel pagi. “Semua perangkat yang dipakai pada UN juga akan dibersihkan setelah ujian berakhir pada setiap sesinya”, ungkap Ibu Lea.


Perwakilan dari Dinas Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Bapak Arief Salman juga menyampaikan agar para peserta UN berlaku jujur pada saat ujian dan tidak menggunakan peralatan elektronik pada saat ujian berlangsung. Hal ini beliau sampaikan pada saat melakukan Monitoring dan Evaluasi pelaksanaan UN di SMK Negeri 1 Batam pada hari pertama. Selain menerima kunjungan dari Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau, sekolah juga menerima kunjungan dari perwakilan LPMP Provinsi Kepri, Pengawas Dinas Pendidikan Provinsi Kepri serta perwakilan dari Polsek Batuaji, Batam.


Pada Ujian hari pertama ini sebanyak 632 peserta UN dari 6 (enam) kompetensi keahlian yang berbeda yang ada di SMK Negeri 1 Batam mengikuti ujian dengan baik setiap sesinya. Peserta ujian terbagi dalam tiga (sesi) dimana setiap sesi berlangsung selama dua (2) jam. Sekolah telah menyiapkan delapan (8) ruang UNBK dan para siswa di setiap ruang didampingi oleh pengawas, proktor dan teknisi. Sebelum memasuki ruang ujian, para pengawas akan mengikuti briefing singkat yang dipimpin oleh Waka Akademik SMK Negeri 1 Batam, Bapak Ade Setiawan yang menyampaikan tugas dan kewajiban pengawas ruangan yang harus dilaksanakan selama ujian berlangsung.

SS_Humas

 

Bagikan :

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp

Berita Lainnya

TATA TERTIB SMKN 1 BATAM!!
Silahkan Download dan Baca Form Tata Tertib SMKN 1 Batam dibaw...
HEBAT!! SMKN 1 BATAM MERAIH 9 EM...
HEBAT!! SMKN 1 BATAM MERAIH 9 EMAS, 3 PERAK, DAN 1 PERUNGGU DA...
Pembukaan Pesantren Ramadhan 202...
SMKN1BATAM.SCH.ID, Batam – Pembukaan Pesantren Ramadhan ...
Tausyiah Agam Bersama Ust. Lasud...
SMKN1BATAM.SCH.ID, BATAM – Tausyiah Agam Bersama Ust. La...
PASKIBRA SMK N 1 Batam Berjaya d...
SMKN1BATAM.SCH.ID, BATAM – PASKIBRA SMK N 1 Batam Berjay...
Pelaksanaan Sertifikasi Kompeten...
SMKN1BATAM.SCH.ID, BATAM – Pelaksanaan Sertifikasi Kompe...

Hubungi kami di : +62778365909

Kirim email ke kamimail@smkn1batam.sch.id